03_Kelas 3_low

Menjabarkan Gagasan Dalam Mind Map

Yoppy Pieter dan Rosa Panggabean membuka kelas dengan presentasi photo story yang sedang mereka kerjakan sepanjang 2018 ini. Yoppy mempresentasikan photo story yang bercerita tentang tradisi berburu babi mengguunakan anjing yang dilakukan lelaki-lelaki Minangkabau. Sementara Rosa mempresentasikan tentang penyintas sejarah yang bernyanyi sebagai trauma-healing. Melalui presentasi ini, para peserta PPG 2018 dapat melihat ragam cara bercerita dalam photo story.

Sementara itu, delapan dari sepuluh peserta PPG 2018 juga sudah membawa foto yang mereka ambil berdasarkan cerita yang mereka ajukan dalam proposal photo story. Dalam Kelas Ketiga: Developing Photo Story, foto-foto tersebut dimasukkan ke dalam mind map yang mereka buat berdasarkan gagasan terkait cerita masing-masing. Dalam pembuatan mind map, peserta menjabarkan hal-hal yang mereka ketahui tentang topik yang akan mereka ceritakan. Dalam penyusunan mind map, mentor dan co-mentor membantu peserta ‘memetakan’ gagasan mereka melalui diskusi.

Edy Purnomo menutup kelas dengan

“Gagasan sudah dimiliki, sekarang tugasnya bagaimana memasukkan gagasan itu masuk ke indra kita. Fotografi tidak hanya mata tapi semua indra (menghadirkan rasa)”

(Lisna Dwi Astuti / Foto: Agoes Rudianto)