Lahir pada 2 Desember 1986 di Jakarta. Ia menggemari dan mempelajari fotografi sejak SMA secara otodidak dan selalu tertarik dengan isu sosial dan perkotaan sambil hidup nomaden dari kota ke kota selama beberapa tahun sebelum akhirnya menikah dan kembali menetap di Jakarta. Ia pernah bekerja sebagai Assessment Officer di berbagai organisasi penanganan bencana dan menjadi fotografer lepas untuk beberapa proyek dokumenter serta NGO. Sejak 2017 hingga kini, ia bergabung sebagai fotografer di media online Tirto.id.