Workshop Intensif bersama Jenny Smets

Tiga Hari Workshop Intensif Bersama Jenny Smets

Workshop Intensif bersama Jenny Smets

Selama tiga hari. 10-12 Februari 2020, sepuluh peserta Permata Photojournalist Grant (PPG) 2019 mengikuti sesi Workshop Intensif bersama Jenny Smets, seorang independen kurator dan editor foto dari Belanda di Erasmus Huis. Jenny Smets juga merupakan salah satu Project Advisors bagi program Joop Swart Masterclass yang diselenggarakan oleh World Press Photo Foundation dan seorang pengajar di KABK Art Academy di Den Haag, Belanda. Dalam workshop intensif ini, bersama Jenny dan para mentor; Edy Purnomo, Ramdani, Rosa Panggabean, dan Yoppy Pieter, peserta melakukan final edit atas karya photo story mereka. Selain itu, para peserta juga melakukan pitching atau presentasi singkat tidak hanya di hadapan mentor dan peserta lainnya, tetapi juga di hadapan editor foto dari berbagai media lokal, alumni PPG, dan mitra penyelenggara program Permata Photojournalist Grant 2019 - Erasmus Huis Fellowship to Amsterdam 2020.

Seusai menyelesaikan final edit bersama Jenny, para peserta mengaku lega dan usaipresentasi final mereka terlihat tersenyum lepas. Kerja keras mereka selama pelatihan yang dimulai sejak bulan Desember 2019 lalu terbayar lunas karena kesepuluh peserta dinyatakan lulus dari program PPG 2019 dan dapat mengikuti Pameran Foto Innovation yang akan berlangsung 5 Maret-5 April 2020 di Erasmus Huis, Jakarta Selatan.

(Lisna Dwi Astuti / Foto: Agoes Rudianto - Fotografer Independen)


Seminar Foto Future Scenarios: Fact, Fiction, And Friction oleh Jenny Smets

PPG 2018 Presentasi Jenny Smeth

Jenny Smets, Kurator Independen & Director of Photography Majalah Vrij Nederland, Belanda. Majalah ini dikenal memiliki standar yang sangat tinggi untuk fotografi dan menerbitkan beberapa esai foto yang sangat terkenal baik dari kalangan fotografer lokal maupun internasional. Dalam seminar ini, Jenny Smets berbagi pengamatan dan pengetahuannya mengenai perkembangan terkini dalam dunia fotografi dokumenter internasional. Jenny Smets juga memperkenalkan beberapa proyek foto yang pernah dipublikasikan dalam Vrij Nederland, antara lain "Palm Springs" karya Erwin Olaf (Belanda), "White Night" karya Feng Li (China), "Will My Mannequin be Home When I Return" karya Arko Datto (India), "Garden of Delight" karya Nick Hannes (Belgia), dan masih banyak lagi.

Seminar foto berlangsung pada hari Selasa, 12 Februari 2019 di Erasmus Huis, Jakarta dan dihadiri pula oleh Ibu Richele Maramis (Senior Vice President Head, Corporate Affairs PermataBank), Ibu Joyce Nijssen (Acting Director Erasmus Huis), dan Bapak Wilson Gunawan (Managing Director Leica Store Indonesia). Seminar ini merupakan rangkaian program Permata PhotoJournalist Grant 2018 - Erasmus Huis Fellowship to Amsterdam 2019, persembahan PermataBank dan Erasmus Huis dan diselenggarakan oleh PannaFoto Institute.

(Foto: Agoes Rudianto)